himpuh.or.id

PPIH Pastikan Jemaah yang Hilang Sudah Dibadalkan Hajinya

Kategori : Berita, Ditulis pada : 03 Juli 2025, 08:00:13

1747296785-2.jpg

HIMPUHNEWS - Tiga jemaah haji asal Indonesia dilaporkan hilang selama pelaksanaan ibadah haji 2025 di Arab Saudi. Dua di antaranya dilaporkan hilang sebelum puncak ibadah wukuf di Arafah, dan menurut petugas haji, hajinya telah dibadalkan atau diwakilkan pelaksanaannya oleh pihak lain.

“Dua orang hilang sejak sebelum Arafah, dan sudah dibadalkan hajinya. Sementara satu orang lagi (hilang) setelah haji selesai (Armuzna),” ujar Ketua PPIH Arab Saudi, Muchlis M Hanafi, Rabu (2/7/2025).

Ketiga jemaah yang dilaporkan hilang adalah Nurimah (80) dari kloter PLM 19 Embarkasi Palembang, yang dilaporkan hilang sejak 28 Mei setelah pergi dari hotel 614 dan tidak kembali. Kemudian Sukardi (67) dari kloter SUB 79 Embarkasi Surabaya, terakhir terlihat pada 29 Mei setelah meninggalkan hotel 813. Sementara Hasbulah (73) dari kloter BDJ 07 Embarkasi Banjarmasin, dilaporkan hilang setelah meninggalkan hotel 709 pada 17 Juni dini hari.

Upaya Pencarian Masih Berlangsung, DPR Dorong Evaluasi Total

Hingga kini, Petugas Penyelenggara Ibadah Haji (PPIH) Arab Saudi masih terus melakukan pencarian terhadap ketiga jemaah tersebut. Muchlis menyebut berbagai langkah telah diambil, termasuk menyisir rumah sakit di Makkah dan sekitarnya, serta melakukan koordinasi dengan Kementerian Haji Arab Saudi dan penyedia layanan jemaah (syarikah).

“PPIH Arab Saudi (layanan perlindungan jamaah) masih terus berupaya mencari dan menemukan tiga orang yang hilang, antara lain dengan menyisir beberapa rumah sakit Arab Saudi. Melalui syarikah dan kementerian haji sudah melaporkan tiga jamaah yang hilang tersebut. Hasilnya masih belum ditemukan,” jelas Muchlis.

Menanggapi kejadian ini, Wakil Ketua DPR RI, Cucun Ahmad Syamsurijal, menegaskan bahwa Tim Pengawas (Timwas) Haji DPR akan melakukan evaluasi total terhadap pelaksanaan haji tahun ini. Ia menilai kasus hilangnya tiga jemaah ini harus ditangani serius dan segera dipastikan statusnya.

“Bukan hanya dorongan (mencari 3 WNI). Tugaskan, pastikan, statusnya kepada penanggung jawab PPIH di sana. Karena kita, rencana saya itu dalam minggu atau minggu ini atau minggu depan, semua Timwas kita akan rapat mengevaluasi total,” kata Cucun di kompleks Parlemen, Senayan, Selasa (1/7/2025).

Cucun menambahkan bahwa evaluasi ini bukan hanya ranah Komisi VIII, tapi akan melibatkan lintas komisi dalam bentuk panitia khusus (pansus). “Nanti evaluasinya kan sudah jelas karena ini bukan lagi Komisi VIII karena sudah Timwas, otomatis lintas komisi sudah pansus kan,” ujarnya.

Ia juga mendesak Kementerian Agama untuk segera menuntaskan pencarian dan memberikan kepastian kepada keluarga korban.

“Kita sampaikan kepada pemerintah terutama Kementerian Agama yang masih bertanggung jawab mengurus jemaah haji. Harus memastikan jemaah ini bisa ditemukan kalau masih hidup,” kata politisi PKB itu.
“Walaupun misalkan sudah meninggal juga harus ada kepastian buat keluarga. Nggak boleh tidak ada kepastian. Ini menjadi catatan kita juga DPR,” tutupnya.

messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id