himpuh.or.id

Wow! Sekarang Ada Layanan Bus Antar Jemput Gratis Jeddah-Makkah untuk Jemaah Umrah

Kategori : Berita, Travel, Ditulis pada : 13 Januari 2023, 09:59:00

images (8).jpeg

HIMPUHNEWS- Bandara Internasional King Abdulaziz, Jeddah, Arab Saudi baru-baru ini meluncurkan layanan bus antar jemput rute Jeddah-Makkah secara gratis.

Layanan tersebut disediakan untuk membantu dan memudahkan para peziarah yang akan beribadah umrah ke Masjidil Haram.

Layanan bus antar jemput ini mulai beroperasi dari Jeddah pukul 10.00-22.00 Waktu Arab Saudi, dan melayani penumpang setiap dua jam sekali.

Sementara untuk jam operasional di Makkah, dimulai pukul 12.00-22.00 Waktu Arab Saudi, setiap dua jam sekali.

Bagi yang ingin menikmati layanan bus antar jemput gratis ini wajib mengenakan ihram dan menunjukkan KTP untuk warga Saudi atau paspor untuk warga asing.

messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id