himpuh.or.id

Jemaah Umrah Gelombang Ketiga Dari Indonesia Tiba di Jeddah

Kategori : Berita, Ditulis pada : 08 November 2020, 23:58:00

Jeddah (8/11) - Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi, Ahad (8/11) malam ini, menyambut kedatangan jemaah umrah gelombang ketiga yang datang dari Indonesia. Rombongan tiba di Bandara Internasional King Abdulaziz di Jeddah. Para jamaah kemudian akan menjalani isolasi selama 3 hari sebelum melaksanakan manasik Umrah. Karantina tersebut dilakukan di hotel yang dilengkapi dengan standar tertinggi dan tindakan pencegahan kesehatan yang diperlukan untuk mencegah penyebaran virus Corona (Covid-19).

Kementerian menegaskan bahwa pihaknya memaksimalkan kemampuan dan meningkatkan kesiapannya untuk melayani jamaah, serta menciptakan peluang bagi semua agen perjalanan Umrah. Hal ini untuk meningkatkan efisiensi operasional agar dapat mengikuti perjalanan jamaah dan memastikan bahwa mereka berada dalam suasana yang aman dan sehat saat menjalankan manasik umrah dan ziarah.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, pelaksanaan Umrah dan ziarah di masa pandemi dilakukan secara bertahap. Sebagai tanggapan atas aspirasi banyak umat Islam di dalam dan luar Saudi, untuk melaksanakan umrah, ziarah dan sholat di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi. (okaz/saudinesia.com)

messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id