Terlalu Lama Antre, 633 Calon Jemaah Haji di Pasuruan Tarik Setoran Awal
HIMPUHNEWS - Sebanyak 633 calon jemaah haji di Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur memilih mengurungkan niat mereka berangkat ke Tanah Suci.
Menurut Kepala Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Pasuruan, Syaikhul Hadi penarikan setoran awal tersebut terjadi sejak Januari 2022 hingga saat ini.
”Setiap tahun yang namanya pembatalan porsi haji selalu ada. Namun untuk tahun ini, jumlahnya meningkat tajam bila dibanding tahun-tahun sebelumnya,” ungkap Syaikhul Hadi seperti dilansir dari haji.kemenag.go.id, Senin (2/1/2022).
Terkait hal ini, ia meminta kepada para calon jemaah haji khususnya yang telah mendapatkan porsi untuk tidak tergesa-gesa membatalkan niatnya.
Saat ditanya penyebab semakin banyaknya jumlah pembatalan porsi haji, Syaikhul menegaskan bahwa yang membatalkan mayoritas karena waiting list atau masa tunggu mendapatkan porsi berangkat haji yang cukup lama, yaitu 33 tahun.
”Karena panjangnya waktu tersebut, jemaah akhirnya memilih menarik biaya pendaftaran haji kemudian menggunakan dana haji untuk biaya umrah,” kata dia.
Karena hal tersebut, Kemenag terus melakukan sosialisasi. Kata Syaikhul, dalam sosialisasi tersebut, pihaknya meminta para jemaah untuk berpikir panjang dan menjadikan waiting list tersebut sebagai langkah ikhtiar sampai pada akhirnya mendapat giliran pada tahun pemberangkatan.
"Karena haji ini kewajiban bagi muslim yang mampu. Ada baiknya dipikir panjang dulu sebelum memutuskan pembatalan porsi haji," harapnya.
Mohon untuk memberikan komentar dengan jelas, sopan, dan bijaksana
Segala tulisan di ruang publik dapat meninggalkan jejak digital yang sulit dihilangkan
Segala tulisan yang memberikan sentimen negatif terkait SARA, ujaran kebencian, spamming, promosi, dan berbagai hal yang bersifat provokatif atau melanggar norma dan undang-undang dapat diproses lebih lanjut sesuai undang-undang yang berlaku