himpuh.or.id

Saudi Izinkan Jemaah Asal Eropa, Amerika dan Australia Daftar Haji Melalui Aplikasi Nusuk

Kategori : Berita, Topik Hangat, Ditulis pada : 09 Februari 2023, 15:59:52

FotoJet - 2023-02-09T160931.019.jpg

HIMPUHNEWS - Mulai Rabu, 8 Februari 2023, Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah membuka permohonan penyelenggaraan ibadah haji bagi jemaah asal Eropa, Amerika dan Australia melalui Aplikasi Nusuk.

Dilansir dari Saudigazette, hal itu merupakan bentuk komitmen Arab Saudi dalam memberikan kemudahan layanan haji, serta meningkatkan kualitas perjalanan ibadah jemaah.

Kerajaan Arab Saudi meyakini, melalui Aplikasi Nusuk, jemaah akan mendapat pengalaman berbeda dalam perjalanan ibadah di Makkah dan Madinah, serta mereka bisa mengunjungi berbagai cagar budaya di seluruh wilayah Kerajaan.

Ini juga dinilai sebagai salah satu upaya Arab Saudi mencapai tujuan program Visi Kerajaan 2030.

Arab Saudi menegaskan, bahwa permohonan haji melalui Aplikasi Nusuk baru dimungkinkan untuk jamaah dari tiga benua tersebut, yang didalamnya terdapat lebih dari 58 negara.

Melalui Aplikasi Nusuk, mereka bisa mendaftar, memesan, dan membayar secara online dengan proses yang mudah dan nyaman serta memilih paket layanan seperti akomodasi, katering, penerbangan, bimbingan, dan transportasi secara online.

Ini juga mengidentifikasi negara-negara yang termasuk dalam tahap pertama peluncuran, serta berbagai layanan dan informasi bagi mereka yang ingin melakukan haji tahun ini untuk memungkinkan mereka melakukan ibadah haji dengan mudah dan nyaman.

messenger icon
messenger icon Chat Dengan Kami
built with : https://erahajj.co.id